Flange pipa adalah sebuah sistem yang digunakan untuk menggabungkan dua buah pipa atau sebuah pipa dengan sebuah valve. flange pipa punya banyak sekali ragam ukuran dan bentuk sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan dalam mendesain rencana rangkaian pipa anda. Flange pipa ini biasanya menyatukan pipa-pipa dengan menggunakan sistem baut
Jelas sekali flange pipa ini adalah sebuah komponen yang digunakan untuk rangkaian pipa bertekanan tinggi. Jadi biasanya anda tidak akan bisa menemukan flange pipa ini di toko-toko biasa. Biasanya anda akan bisa menemukan pipa-pipa ini langsung dari distributor pipa industri tersebut.
Saat ini ada banyak sekali industri yang menggunakan pipa-pipa yang heavy duty. Jadi secara otomatis rangkaian pipa ini pada umumnya akan memerlukan flange di dalam pembuatan sistem pipa mereka. flange pipa ini mempunyai ukuran yang beragam mulai dari beberapa inci hingga ke puluhan inci. flange pipa ini didesain secara khusus agar bisa tahan terhadap tekanan tinggi dan suhu yang ekstrem.
Adapun flange ini mempunyai jenis-jenis yang sangat beragam. Silahkan cek jenis-jenis flange pipa di sini.
Jika anda membutuhkan flange pipa ini maka anda bisa membelinya dari distributor pipa industri. Pastikan anda bisa menemukan distributor yang terpercaya agar anda bisa mendapatkan flange pipa ataupun komponen-komponen pipa yang lain yang terjamin keasliannya. Karena jikalau produk yang anda gunakan adalah produk yang palsu maka kemungkinan besar produk tersebut tidak akan memberikan performa yang anda inginkan.
Sudah bukan rahasia lagi ada banyak sekali orang yang membuat produk-produk palsu untuk barang-barang industri. Hal itu dikarenakan harga-harga komponen untuk peralatan industri biasanya cukup mahal. Jadi dengan membuat produk-produk palsu ada banyak orang yang berpikir bisa berhemat dalam merancang sistem pipa mereka.